MENJAGA KESEHATAN TIM DI MASA NEW NORMAL

Banyaknya penerimaan mobil masuk dan keluar pelabuhan yang kami jalanin setiap harinya, menuntut tim Seara untuk saling menjaga komunikasi dengan baik dan menjaga tubuh agar tetap sehat di masa new normal ini.

Selain memakai masker saat di pelabuhan dan saat ambil dan antar mobil, banyak hal lainnya yang harus dijalani agar tetap sehat, sebagai berikut :

  1. Menjaga pola makan.
  2. Tidak bersalaman saat serah terima mobil dengan customer.
  3. Rajin mencuci tangan, namun jika kondisi sekitar tidak ada fasilitas air dan sabun, Driver selalu membekali dirinya dengan hand sanitizer.
  4. Berpikiran positif.
    Pola pikir yang sehat tentunya sangat mempengaruhi kesehatan tubuh kita.
  1. Melakukan test covid jika Driver akan mengirimkan unit keluar kota / pulau sesuai syarat yang diberlakukan Pemerintah.
  2. Segera berbenah diri / mandi setelah selesai bekerja kemudian dilanjut dengan istirahat yang cukup.
  3. Meminum minuman herbal seperti jahe, madu dan lainnya agar tubuh tetap fit setiap harinya.
  4. Menutup mulut dengan lengan jika bersin / batuk seperti anjuran yang sering muncul di TV / sosial media.

Jika anjuran di atas kita jalani rutin setiap harinya, kemungkinan kecil kita akan sakit atau tertular penyakit, sehingga tim Seara akan selalu siap memberikan pelayanan yang terbaik untuk seluruh customernya dalam pengiriman mobil.

Alasan Memilih Jasa kirim Mobil Seara?

Di era modern seperti ini, kebutuhan seseorang terhadap kendaraan semakin terus meningkat. Kebutuhan bisa disebabkan karena sulitnya mendapatkan kendaraan umum dari dan ke lokasi tujuan, keperluan dinas di kota lain, bisa juga pemberian hadiah untuk orang terkasih atau karyawan yang berdedikasi penuh kepada perusahaan dan beberapa alasan lainnya karena memang mobil bukan lagi kebutuhan mewah atau menengah dikarenakan faktor ekonomi mereka yang berkecukupan.

Dari semua alasan keperluan tersebut di atas, pemakaian mobil pun belum tentu digunakan di kota yang sama. Untuk itulah Seara menghadirkan jasa pengiriman mobil ke seluruh wilayah di Indonesia sejak tahun 2014.

Kenapa harus Seara, kenapa bukan pemilik mobilnya saja yang mengantar mobilnya dari kota asal ke kota tujuan?

  1. Penghematan waktu.

Jika Pemilik mobil adalah pekerja atau pengusaha, pastinya harus mengatur waktu terlebih dulu. Kapan ya kira – kira waktu yang pas untuk cuti atau santai tidak mengawasi toko?

Serahkan kepada Seara, kami siap kapan saja kirim mobil Anda.

 

  1. Penghematan biaya

Kalau kita mengirim mobil sendiri, biasanya ada biaya – biaya tak terduga akan kita keluarkan, seperti istirahat di rest area. Biasanya kalau sudah mampir untuk isi bensin / ke kamar mandi di rest area disambil dengan ngopi – ngopi, jajan sampai memesan makanan berat.

Kalau kirim mobil sama Seara, cukup mengeluarkan biaya ongkos kirimnya saja karena Driver kami sudah professional di bidang pengiriman mobil.

 

  1. Antisipasi Resiko

Yang Seara maksud disini adalah mengurangi resiko kecelakaan / musibah yang terjadi jika pemilik mobil menggunakan jasa kirim mobil Seara.

Mobil pun aman karena kami mengirimkannya menggunakan towing, car carrier, kapal roro atau di self drive oleh Driver yang sudah professional dalam perjalanan mengelilingi wilayah di Indonesia.

 

  1. Pengendalian Emosi

Di kondisi pandemik seperti ini baiknya kita bisa mengontrol emosi untuk kesehatan kita agar terhindar dari virus corona dan sakit penyakit lainnya.

Kalau kirim mobil menggunakan jasa Seara, sudah pasti Anda tidak akan merasakan jenuh, kesal karena jalanan yang macet atau pengguna motor khususnya ibu – ibu yang terkadang sen kiri tapi belok ke kanan.

 

Jangan ragu untuk menghubungi Seara yaa agar Anda sehat selalu dan bisa tersenyum senang saat mendapat kabar dari Seara kalau pengiriman mobil Anda sudah diterima dengan kondisi baik di lokasi tujuan.

Prosedur Pengiriman Mobil

Meskipun di masa pandemi seperti sekarang ini, kami tim Seara tetap menyediakan jasa pengiriman mobil dari satu kota ke kota lainnya selama 24 jam 7 hari dengan senang hati.

Namun sebelum bertransaksi, kami ingatkan kembali agar kita senantiasa tetap menjaga protokol kesehatan selama serah terima kendaraan.

Berikut ini prosedur pengiriman mobil menggunakan kapal roro, self drive, car carrier maupun towing.

  1. Mengirimkan foto STNK mobil yang akan dikirim dan data diri serta KTP pengirim maupun penerima mobil ke Whatsapp admin atau melalui email customer-support@seara.co.id.
    Data STNK dan KTP tersebut akan digunakan untuk melengkapi data di surat perintah kerja driver dan surat jalan mobil.
  1. Driver mengambil unit di alamat pengambilan dengan membawa SPK dan checklist.
    Sebelum serah terima unit dengan pemilik kendaraan, Driver terlebih dahulu memeriksa detail kondisi kendaraan baik interior maupun eksterior serta perlengkapan tambahan lainnya.
  1. Setelah dicek sesuai kondisi dan telah disetujui oleh pemilik kendaraan, maka proses serah terima dapat dilanjutkan.
  2. Kendaraan yang sudah diserahterimakan pada Driver Seara akan langsung dibawa ke Gudang pelabuhan apabila naik kapal Roro dan di poll apabila naik Car Carrier.
  3. Setelah tiba di alamat tujuan, pemilik kendaraan wajib memeriksa kembali kondisi kendaraannya sesuai dengan checklist yang ada sebelum serah terima dengan Driver Seara
  4. Proses pembayaran dapat dilakukan di awal atau setelah serah terima di tujuan, tergantung kesepakatan kedua belah pihak.
  5. Selama proses pengiriman mobil atau pengiriman kendaraan, kai Seara menyarankan kepada pemilik mobil untuk mengasuransikan kendaraannya demi kenyamanan dan ketenangan pemilik mobil selama proses pengiriman mobil berlangsung.

 

Demikian prosedurnya, sudah terbayang ‘kan mudahnya kirim mobil melalui Seara? Untuk info lebih lanjut silahkan Hubungi Kami.

Asuransi Kirim Mobil

Jika mendengar kata asuransi sering kita kaitkan dengan jiwa atau manusia. Memang benar karena mayoritas kita mengasuransikan tubuh kita agar jika ada kejadian yang tidak menyenangkan seperti sakit atau kecelakaan, kita tidak panik memikirkan berapa biaya yang harus dikeluarkan akibat kejadian tersebut.

Sama halnya dengan pengiriman kendaraan motor, mobil ataupun alat berat. Ada baiknya mengasuransikan kendaraan yang akan dikirimkan agar tidak merugi di saat terjadi kejadian yang tidak kita inginkan.

Untuk biaya asuransinya menyesuaikan dengan harga mobil yang akan dikirim. Dan berikut ini prosedur pengajuan asuransi kirim mobil.

  1. Customer mengirimkan data kendaraan yang akan diasuransikan :
  • Tipe kendaraan
  • Plat nomor kendaraan
  • Nomor rangka kendaraan
  • Nomor mesin kendaraan
  • Tahun kendaraan

 

  1. Admin Seara akan mengajukan permohonan asuransi kirim mobil dengan mengisi form yang telah disiapkan oleh pihak perusahaan asuransi.

 

  1. Customer melakukan pembayaran asuransi kirim mobil sesuai dengan kendaraan yang akan dikirim.

 

  1. Masa berlaku asuransi kirim mobil selama kendaraan proses pengiriman.

 

  1. Polis asuransi kirim mobil akan diberikan kepada customer.

 

Demikian prosedur pengajuan asuransi kirim mobil di Seara. Karena kami Seara selalu ingin berusaha membuat customer tenang dan senang, dari mulai mobil diambil sampai dengan mobil tiba di tujuan.